Apapun Pilihanmu, Kita Tetap Satu

http://fc01.deviantart.net/fs51/i/2009/326/e/e/Mari_bersatu_by_hell_o_bedjo.jpg

Twenty Plus - Masih mengikuti soal Pilpres kemarin? Masihkan? Masihlah. Sobat T-Plus, sebagai generasi muda penerus bangsa, jangan terlampau cuek terhadap keadaan negeri sendiri. Menganggap genggap gempita negeri bukanlah hal penting dan bukan urusan kita. Eits, jangan salah ya? Karena sekarang banyak kawula muda yang lebih peka terhadap keadaan negeri tercinta ini. Politik bukan lagi urusan mereka yang berdasi saja, bencana bukan lagi tugas abdi negara saja untuk mengevakuasi korbannya. Banyak kaum muda yang tergerak hatinya untuk merasa peduli terhadap nasib sesama. Mereka bersatu membantu korban bencana dan menggalang dana. Bukankah dengan begitu semua akan terasa indah? Karena kita satu. Kita warga negara Indonesia yang berasaskan pancasila dengan Ke-Bhina Tunggal Ika-nya. Lantas, apakah perbedaan itu selalu dipermasalahkan? Seperti yang terjadi baru-baru ini. Pilpres telah meninggalkan dilema yang begitu besar bagi negeri ini. Banyak perpecahan hanya karena kita tak satu pilihan. Teman yang awalnya dekat menjadi renggang hanya karena tak memilih kandidat Capres-Cawapres yang sama. Seseorang harus kehilangan fansnya saat memilih apa yang tidak dipilih para fansnya. Banyak cemoohan, makian, hujatan tercecer di mana-mana. Hanya karena beda pendapat lantas semua terpecah berserakan. Berfikirlah, terutama bagi kalian yang merasa kaum muda. Di mana seringkali emosi lebih menguasai hati. Membutakan akal untuk berfikir lebih jernih lagi. Kita seharusnya berduka. Seharusnya bersedih saat banyak diantara kita saling membenci dan melempar kata untuk mencaci. Bukan malah ikut-ikutan meramaikan suasana menjadi semakin tak kendali. Tunjukan jika kita punya sikap dan pilihan. Apapun itu kita tetap satu. Negeri ini sudah semakin tak berdaya menghadapi ulah-ulah manusia di dalamanya. Haruskah kita ikut menambah bebannya? Negeri kita sedang sakit. Menjadi ajang perebutan kekuasaan mengatas namakan demi kepentingan rakyat. Dan kita Sobat T-Plus, sebagai rakyat, sebagai warga negara Indonesia, mari bersatu, tekadkan niat, jika kita tidak akan dengan mudah diadu domba untuk kepentingan-kepentingan mereka. Dengan kita merubah cara pandang kita, cara berpikir kita, maka orang baik di negeri kita bertambah satu :). We Love Indonesia.


  Image by fc01.deviantart.net

Comments

Popular Posts