Manfaat Air Hangat


Twenty Plus - Kali ini kita akan membahas tentang air hangat yang ternyata mengandung banyak manfaat. Siapa sih diantara Sobat T-Plus yang tidak ingin mempunyai kulit wajah yang cantik dan sehat? Dan memiliki kelembapan kulit yang seimbang? Diantara manfaat air hangat adalah dapat memberi kesan rileks bagi tubuh yang lelah setelah beraktifitas seharian. Selain itu, air hangat ternyata juga dapat membantu membersihkan wajah karena dapat membuka pori-pori kulit. Sehingga dapat membantu mengangkat kotoran yang menyumbat pori. Tapi ada yang perlu Sobat T-Plus ingat, jika air hangat yang hendak digunakan jangan terlalu panas, melainkan suam-suam kuku. Karena jika terlalu panas, justru dapat membuat wajah Sobat T-Plus menjadi kering. Untuk kulit wajah yang berminyak, air hangat dapat membantu mengurangi kelebihan minyak pada wajah. Pasalnya, kadar minyak yang berlebihan pada wajah dapat menimbulkan jerawat. Sedangkan pada kulit wajah yang cenderung kering, air hangat dapat membantu melunakkan permukaan kulit sehingga dapat terhindar dari pecah-pecah pada wajah. Selain itu, berendam dengan air hangat dapat membantu Sobat T-Plus  dari kesulitan tidur atau insomnia. Karena salah satu langkah menjaga kecantikan adalah menjaga porsi tidur. Alangkah baiknya jika Sobat T-Plus dapat meluangkan waktu sebelum tidur untuk mencuci muka dengan air hangat. Sehingga kulit wajah dapat benar-benar bersih dari kotoran dan sisa make up yang menempel pada wajah. Dan kesehatan kulit wajah pun akan tetap terjaga. Selamat Mencoba :)

Image by images.solopos.com

Comments

Popular Posts