Tips Bibir Sehat Alami




Twenty Plus - Bibir yang sehat tentu menjadi dambaan setiap orang. Tapi seringkali tanpa sadar kebiasaan buruk yang kita lakukan, semisal mengelupas kulit bibir yang kering. Alih-alih ingin meratakan permukaan bibir, justru malah bisa membuat bibir berdarah dan tidak rata. Untuk mengembalikan perlu perawatan rutin agar bibir menjadi sehat kembali. Berikut ada beberapa tips yang bisa Sobat T-Plus lakukan:

1. Saat menyikat gigi, sikat juga bagian bibir perlahan untuk membersihkan kulit bibir yang kering. 

2. Perbanyak konsumsi buah dan sayuran untuk menjaga kesehatan bibir

3. Jangan suka menjilati bibir, karena itu dapat membuat bibir cepat kering

4. Gunakan buah tomat sebagai masker pada bibir. Caranya dengan membelah tomat menjadi 2 bagian. Kemudian oleskan pada bibir kurang lebih 10 hingga 15 menit. Lakukan secara rutin 2 atau 3 kali sehari selama seminggu agar bibir tidak mengalami pecah-pecah. 

5. Pakailah lipbalm yang mengandung tabir surya untuk melindungi bibir Sobat T-Plus

6. Hindari memakai lipstik terlalu sering, dan membiarkannya terlalu lama menempel di bibir

7. Oleskan madu saat hendak tidur sambil dipijat-pijat ringan. Kandungan yang ada dalam madu dapat melembabkan bibir dan menjadinnya merah alami.

Image by evoucher.co.id

Comments

Popular Posts