Perlunya Menjaga Kesehatan Saat Musim Hujan




Twenty Plus - Sebentar lagi musim hujan datang, tak hanya membawa pengaruh bagi cuaca yang jelas terasa adem. Musim hujan juga seringkali membawa dampak buruk bagi sebagian orang. Karena ada sebagian orang yang mungkin biasa saja saat hujan menerpa tubuh kita. Namun ada juga yang gampang sekali terserang flu dan demam. Agar kondisi tubuh tetap vit dan dapat beraktifitas seperti biasa, ada beberapa hal yang mungkin harus Sobat T-Plus perhatikan, diantaranya:

* Sedia Payung atau Jas Hujan
Ini point penting yang jangan sampai Sobat T-Plus lupakan. Jangan karena menganggap saat Sobat T-Plus berangkat kerja cuaca sedemikian cerah sehingga meninggalkan payung atau jas hujan di rumah. Karena namanya musim hujan, kapanpun hujan dapat turun sewaktu-waktu. Jangan sampai Sobat T-Plus terjebak hujan di jalan atau malah lebih memilih berhujan-hujan ria karena menunggu hujan tak kunjung reda. 

* Makanan Sehat
Saat musim hujan, suhu tubuh biasanya mengalami penurunan. Sehingga tubuh memerlukan banyak kalori untuk menghangatkan tubuh. Selain itu, perbanyak makanan yang mengandung vitamin C dan antioksidan sehingga dapat membantu meningkatkan imun pada tubuh.

* Mencuci Tangan
Hal simple, tapi menjadi faktor utama yang seringkali menjadi penyebab kita terserang penyakit semisal flu. Usahakan  melatih diri untuk membiasakan mencuci tangan menggunakan sabun selesai beraktifitas. Jika tidak sempat cuci tangan, bawa handsanitizer kemanapun.

* Perbanyak Mengonsumsi Air Putih dan Teh Herbal
Seperti yang kita tahu, bahwa air dapat membantu membuang racun dalam tubuh. Yang lebih penting, pastikan air kita minum bersih dan matang. Sesekali kita juga perlu mengonsumsi teh herbal untuk membantu menguatkan tubuh dan menghangatkannya.

* Menjaga Kebersihan
Saat musim hujan, selain udara tak lagi panas ternyata ada efek buruknya juga, yakni sampah yang tercecer di mana-mana. Untuk itu selalu menjaga kebersihan lingkungan sangat diperlukan agar lingkungan tidak menjadi sarang penyakit. Dengan cara mengubur kaleng atau temapt-tempat yang sudah tidak diperlukan yang dapat menjadi sarang nyamuk.

So, tidak perlu khawatir lagi menyambut musim hujan ya Sobat T-Plus. Semoga Bermanfaat :)

Image by 2.bp.blogspot.com

Comments

Popular Posts